Pacific Place Surganya Kuliner dan Belanja

Pacific Place Surganya Kuliner dan Belanja

Azkarentcar Rental Mobil Harga Termurah – Pacific Place Jakarta adalah sebuah mal perbelanjaan yang terletak di Sudirman Central Business District, Jakarta Selatan, Indonesia. Bangunan ini terbagi menjadi 3 bagian berbeda: mal Pacific Place bertingkat enam, pusat perkantoran One Pacific Place, dan tiga menara hotel The Ritz-Carlton Pacific Place. Semuanya dibangun pada 2005 dalam sebuah proyek senilai US$250 juta, tetapi dengan desain yang diubah. Mal dibuka bulan November 2007.

WEB BARU

Pacific Place Jakarta terdiri dari enam tingkat. Tingkat pertama berisi Bebe, Guess, dan lainnya. Tingkat paling menarik terletak di tingkat ke-6, terdapat Kidzania Jakarta, sebuah replika kota berukuran kecil dimana anak-anak dapat mempelajari dunia orang dewasa, dan Blitzmegaplex, sebuah bioskop yang terletak di seberang Kidzania. Ketika Pacific Place dibuka November 2007, kokpit Fokker F-28 dipasang di pintu masuk Kidzania. Pintu masuknya sendiri tampak seperti loket tiket Air Asia. Kidzania Jakarta adalah yang pertama dalam jenisnya dibuka di Asia Tenggara.

Artikel Terkait: Tips Memperkirakan Biaya Cat Mobil

Di Mall ini ada juga Blitzmegaplex yang akan memanjakan pengunjung dengan film-film Hollywood, film Eropa, bahkan film terbaik di Asia. Dengan 8 teater dan sekitar 1200 tempat duduk, megaplex ini pasti akan memuaskan pecinta film yang datang ke sini. Mereka dapat juga menikmati berbagai macam fasilitas seperti bermain di GamesSphere, blitzShoppe, Velvet class dengan Velvet lounge-nya.

Gedung One Pacific Place adalah satu-satunya blok bangunan perkantoran, terletak di utara. Menara The Ritz-Carlton Hotel adalah satu-satunya hotel yang terletak di Pacific Place. Karena masalah tempat, The Ritz-Carlton Pacific Place hanya memiliki 62 kamar. Tingkat bawah tanah berisi supermarket Kem Chicks, restoran, dan ATM. Juga terdapat sebuah jembatan menuju hotel dan Bursa Efek Jakarta.

Jika Anda pecinta kuliner, ini adalah tempat yang tepat yang Anda kunjungi, karena Mall ini menyediakan berbagai macam masakan mulai dari makanan Indonesia, Barat, China, Korea, Jepang, Vietnam, Itali, Thailand dan berbagai jenis toko roti juga. Ramen 38 adalah salah satu restaurant Korea yang digemari kalangan pecinta kuliner, karena Anda bisa memilih sendiri ingin sepedas apa makanan Anda dengan memilih level pedasnya. 

Selain itu bagi Anda pecinta makanan barat Anda bisa mencicipinya di Y&Y restaurant dengan suasana yang unik, salah satunya Anda bisa naik diatas kapal dan menikmati santapan Anda. Anda pasti tidak Akan menyesal jika berkunjung ke Mall ini karena selain menawarkan suasana belanja yang elegance dengan merk-merk terkenal mall ini juga menawarkan santapan yang sangat enak dan unik. 🙂

Whats new web

Mall terdekat:

1. Senayan City

2. Plaza Senayan

3. Grand Indonesia

4. Plaza Indonesia

How to get there?

1. Mobil

2. Taxi

Artikel Pilihan:

Rate this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *